Pengaruh Potongan Harga Terhadap Minat Beli Konsumen dalam Membeli E-Tiket Kapal Cepat di Pelabuhan Ulee Lheue, Kota Banda Aceh
Abstract
Minat konsumen untuk memiliki dan membeli produk dipengaruhi oleh dorongan dari dalam diri konsumen untuk memiliki dan membeli produk. Dorongan dari dalam diri konsumen untuk memiliki produk merupakan respon terhadap rangsangan (stimuli) baik dari luar ataupun dari dalam diri konsumen. Konsumen memiliki minat untuk membeli produk yang diinginkannya. Minat tersebut akan mendorong konsumen untuk melakukan keputusan atas masalah yang dihadapinya. Keputusan tersebut mengenai pilihan konsumen untuk membeli atau tidak produk yang diinginkannya. Potongan harga biasanya dilakukan setelah melihat nilai penjualan bulan sebelumnya dan jumlah stock barang, dari data tersebut maka pihak pelabuhan Ulee-Lheue dapat melihat dimana kurang maksimalnya penjulan yang telah dilakuakan bulan sebelumnya dan barang/produk apa saja yang nilai penjualanannya cukup rendah. Potongan Harga tersebut merupakan strategi yang dilakukan oleh Pelabuhan Ulee-Lheue untuk mempertahankan pelayanannya karena dengan adanya potongan harga keputusan konsumen untuk membeli menjadi meningkat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh potongan harga terhadap Minat beli konsumen dalam membeli tiket melalui E-tiket kapal cepat pada Pelabuhan Ulee-Lheue Kota Banda Aceh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa potongan harga mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap minat beli konsumen dalam membeli e- tiket kapal cepat pada Pelabuhan Ulee-Lheue Kota Banda Aceh.
Downloads
References
SIMEN (Akuntansi dan Manajemen) STIES ISSN Vol. 9 Issue 2 (2018) Online:2598-3008 Hal.11-19 Print:2355-0465
19
Boyd, W. (2010). Manajemen Pemasaran: Suatu Pendekatan Strategis dengan Orientasi Global (edisi kedua). Jakarta: Erlangga. Durianto, D., Widjaja, A.W., & Supratikno, H. (2013). Inovasi Pasar Iklan dengan Iklan yang Efektif: Strategi, Program, dan Teknik Pengukuran. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama. Ghozali, I. (2012). Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS19. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro. Gitosudarmo, I.(2012). Manajemen Pemasaran (edisi kedua).Penerbit : BPFE – Yogyakarta Herman,et al. (2013). Epidimiology of Stroke in Tilburg. The Netherland American : Heart Association. Istijanto. (2010). Riset Sumber Daya Manusia. PT. Gramedia Pustaka Utama: Jakarta. Kotler, Philip dan Keller, Kevin Lane. (2009). Manajemen Pemasaran (edisi ke-13) Jilid 1. Jakarta: Erlangga. Kotler, Philip dan Armstrong, Gary. (2008). Prinsip-Prinsip Pemasaran (edisi ke-12). Jakarta:Erlangga. Kotler, Philip dan Armstrong, Gary. (2011). Prinsip-Prinsip Pemasaran (edisi ke-14) ,Jilid 1. Jakarta:Erlangga. Lubis, A.N dan Martin. (2009). Pengaruh Harga (Price dan Kualitas Pelayanan (Service Quality) Terhadap Kepuasan Pasien Rawat Inap Di RSU Deli Medan. Jurnal Manajemen Bisnis, 2(1). Ma’ruf. (2010). Pemasaran Ritel. Jakarta: Gramedia Pustaka. Rivai, V. (2011). Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perusahaan. Jakarta : Raja Grafindo Persada Sekaran, U. (2011). Research Methods for Business: Metodologi Penelitian untuk Bisnis. Jakarta: Salemba Empat. Sugiyono. (2012), Metode Penelitian Bisnis (Pendekatan Kualitatif dan Kuantitatif dan R&D). Bandung: Alfabeta. Sumarwan, U. (2012). Perilaku Konsumen Teori dan Penerapannya dalam Pemasaran. Bogor:Ghalia Indah. Sumawarman, U. et al. (2009). Pemasaran Strategic. Jakarta: Inti Prima Promosindo. Tjiptono, Fandy. (2010). Strategi Pemasaran (edisi ketiga). Yogyakarta: Andi Offset. Umar. (2013). Metode Penelitian untuk Skripsi dan Tesis. Jakarta: Rajawali
SI-MEN menggunakan lisensi Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional (CC BY 4.0) . atau lisensi yang setara sebagai izin optimal untuk publikasi, pendistribusian, penggunaan, dan penggunaan kembali karya ilmiah.
Lisensi ini mengizinkan siapa pun untuk menulis, memperbaiki, dan membuat kreasi turunan bahkan untuk tujuan komersial, selama kredit yang sesuai dan pengakuan yang tepat terhadap publikasi asli dari Jurnal Ilmiah dibuat untuk memungkinkan pengguna menelusuri kembali ke naskah dan penulis asli.
Pembaca juga diberikan akses penuh untuk membaca dan mengunduh naskah yang diterbitkan, mencetak ulang dan mendistribusikan naskah dalam media atau format apa pun.
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional .